BELAJAR BUNGA TABUNGAN KLS 7 SMP (PERTEMUAN KE-3)

BUNGA TUNGGAL

Bunga tunggal adalah bunga uang yang diperoleh pada setiap akhir jangka waktu tertentu yang tidak mempengaruhi besarnya modal.


Rumus Bunga Tunggal:
Jika modal sebesar M ditabung dengan bunga b % setahun, maka besarnya bunga tunggal (B) dirumuskan sebagai berikut.

a. Setelah t tahun, besarnya bunga:
 


b. Setelah t bulan, besarnya bunga:


c. Setelah t hari (satu tahun adalah 365 hari), besarnya bunga:

Keterangan :
B = Besar bunga
M = Modal (Uang Awal)
b = Persentase bunga
t = waktu (lama menabung atau meminjam)


SETELAH KAMU MENGERTI RUMUS-RUMUS DI ATAS, PELAJARI CONTOH SOAL DI BAWAH INI
Contoh 1:
Tentukanlah besar bunga tunggal yang diterima Ibu Sumiati jika ia menabung uangnya sebesar Rp20.000.000,00 selama 5 tahun, apabila bunga tunggal yang diberikan bank sebesar 5% setahun!
Penyelesaian
Diketahui:
M = 20.000.000
t = 5 th
b = 5%
Ditanya besar bunga tunggal...?
Jawab:
B = 20.000.000 x (5%) x 5
B = 20.000.000 x 0.05 x 5
B = 5.000.000
Jadi besar bunga yang di dapatkan adalah 5.000.000



Contoh 2:
Anto menabung di bank A sebesar Rp 200.000,00 dengan bunga tunggal 12 % per tahun. Ani menabung di bank B sebesar Rp 250.000,00 dengan bunga tunggal 10% per tahun. Setelah 6 bulan, mereka mengambil uangnya. Berapakah selisih bunga uang mereka?
Penyelesaian
Diketahui:
Anto menabung di bang A

(M1) = Rp. 200.000,-
b1= 12%/thn

Ani Menambung di bank B

(M2) = Rp. 250.000
b2=10%


lama menabung (t) = 6 bln


Ditanyakan selisih uang Anto dan Ani setelah 6 bulan?


Jawab:
Bunga Uang Anto:

(B1) = M1 x (12%) x (6/12)
B1 = 200.000 x 0,12 x 0,5 = 12.000
Besar bunga tabungan Anto = Rp. 12.000,-

Jadi besar Uang Anto setelah 6 bulan adalah Rp. 200.000 + Rp. 12.000 = Rp. 212.000,-

Bunga Uang Ani 
(B2) = M2 x (10%) x (6/12)
B2 = 250.000 x 0,1 x 0,5 = 12.500
Besar bunga tabungan Ani = Rp. 12.500
Jadi Besar Uang Ani setelah 6 bulan adalah Rp. 250.000 + Rp. 12.500 = Rp. 262.500,-


Sehingga selisih uang mereka adalah 

Rp. 262.500 – Rp. 212.000 = Rp. 50.500,-


Contoh 3:
Anita menyimpan modal di koperasi dengan bunga 8% per tahun. Setelah 1 tahun Anita menerima bunga sebesar Rp 20.000,00. Berapakah besar modal simpanan Anita di koperasi?
Penyelesaian.
Diketahui:
Persentase bunga (b) = 8%
Besar bunga (B) = 20.000,-
Lama Menyimpan (t) = 1 tahun
Ditanyakan Besar modal simpanan Anita?
Jawab:


B= M x b% x t
20.000 = M x 8% x 1
20.000 = M x 0,08 x 1
M = 20.000 : 0,08 = 250.000
Jadi besar modal simpanan Anita di koperasi adalah Rp. 250.000,-


Contoh 4:
Pak Dedi meminjam uang di Bank sebesar Rp. 600.000,-. Setelah sekian bulan, uang tersebut berbunga sehingga menjadi sebesar Rp. 744.000,-. Jika bunga yang diterapkan di Bank tersebut adalah 16% pertahun, berapa lamakah Pak dedi meminjam uang tersebut?
Penyelesaian.
Diketahui:
Besar pinjaman (M) = Rp. 600.000,-
Uang setelah berbunga = Rp. 744.000,-
Bunga pertahun (b) = 16%
Ditanyakan lama meminjam uang (t)...?
Jawab:
Besar bunga (B) = Rp. 744.000 – Rp. 600.000 = Rp. 144.000,-
144.000 = 600.000 x 16% x (t / 12)
144.000 = 600.000 x 0,16 x (t /12)
144.000 = 96.000 x (t / 12)
144.000 = 8.000 t
t = 144.000 : 8.000 = 18
jadi Pak Dedi meminjam uang selama 18 bulan.



MARI BERLATIH MENGERJAKAN SOAL-SOAL

1.Tentukanlah besar bunga tunggal yang diterima Niko jika ia menabung uangnya sebesar Rp40.000.000,00 selama 4 tahun, apabila bunga tunggal yang diberikan bank sebesar 5% setahun!
2.Abraham menabung di bank A sebesar Rp. 100.000,00 dengan bunga tunggal 15 % per tahun. Nisa menabung di bank B sebesar Rp 150.000,00 dengan bunga tunggal 10% per tahun. Setelah 4 bulan, mereka mengambil uangnya. Berapakah selisih bunga uang Abraham dan Nisa?
3.Riris tumanggor menyimpan modal di koperasi dengan bunga 5% per tahun. Setelah 1 tahun Riris tumanggor menerima bunga sebesar Rp 30.000,00. Berapakah besar modal simpanan Riris di koperasi?
4.Pak Jeksen meminjam uang di Bank sebesar Rp. 500.000,-. Setelah sekian bulan, uang tersebut berbunga sehingga menjadi sebesar Rp. 620.000,-. Jika bunga yang diterapkan di Bank tersebut adalah 10% pertahun, berapa lamakah Pak Jeksen meminjam uang tersebut?


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pajak, Denda, dan Bonus (bagian 4)

GARIS DAN SUDUT SMP KLS 7 (PERTEMUAN KE-5)

Belajar Memahami Diskon